
Gerbang Tani merupakan akronim dari Gerakan Kebangkitan Petani dan Nelayan Indonesia. Gerbang Tani merupakan organisasi kader tani dan nelayan yang menjadi badan otonom di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Mukadimah
Tanah dan kekayaan alam merupakan anugerah Tuhan YME yang sejatinya menjadi alat bagi kesejahteraan bagi seluruh rakyat indonesi. Petani adalah kelompok masyarakat terbesar di Indonesia yang hidupnya sangat bergantung pada tanah dan kekayaan alam. Konstitusi Republik Indonesia telah menegaskan bahwa tanah dan kekayaan alam dikuasai oleh negara dan diperuntukkan sebesar-sebesarnya bagi kesejahteraan rakyat Indonesia.
Selama ini praktik pengurusan dan pengelolaan tanah dan kekayaan alam oleh negara belum mencerminkan mandat dari konstiusi, sehingga terjadi ketidakadilan bagi kehidupanan petani Indonesia. Bentuk ketidakadilan paling nyata bagi petani terlihat dari struktur penguasaan dan pemilikan atas tanah dan kekayaan alam. Sebagian besar petani indonesia adalah petani gurem, buruh tani dan petani miskin.
Petani adalah mayoritas penduduk Indonesia. Selama ini petani telah bekerja untuk memproduksi bahan pangan bagi seluruh rakyat Indonesia, tetapi tingkat kesejahteraan sangat minim. Hal ini menunjukkan bahwa identitas politik petani sangat lemah, sehingga kebijakan pembangunan nasional belum terlalu berpihak pada petani Indonesia di segala sendi kehidupan.
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) didirikan untuk memperjuangkan hak-hak kaum tani Indonesia. PKB mempunyai kedekatan secara kultur dengan petani. Konstituen PKB adalah kaum nahdhiyin yang mayoritas tinggal dipedesaan dan berprofesi sebagai petani. Karenanya, PKB dengan tekad yang tinggi akan senangtiasa memperjuangkan petani hingga mendapatkan kesejahteraan.
Berdasar atas kondisi subjektif dan objektif di atas, maka Partai Kebangkitan Bangsa dengan tetap meminta ridha dan rahmat Allah SWT membentuk badan otonom bernama Gerakan Kebangkitan Petani dan Nelayan Indonesia, disingkat dengan (GERBANG TANI). GERBANG TANI menjadi sarana bagi pembuktian perjuangan PKB untuk mewujudkan keadilan dan kesejahteraan bagi kaum tani Indonesia.
Visi Gerbang Tani adalah tata kebijakan yang berpihak pada masyarakat kecil, khususnya petani dan nelayan, sehingga Indonesia yang adil, makmur, dan berdaulat dalam pangan dapat terwujud. Selain itu, Gerbang Tani bercita-cita untuk mewujudkan Indonesia sebagai Lumbung Pangan Dunia.
Pengurus Dewan Pimpinan Nasional (DPN) GERBANG TANI 2019-2024

Idham Arsyad
Ketua Umum

Billy Ariez
Sekretaris Jenderal

Kasmita Widodo
Wakil Ketua

Huda Kalamullah
Wakil Ketua

Yossy Suparyo
Direktur Inovasi dan Teknologi

Abdul Malik
Sekretaris Dept. Inovasi dan Teknologi

Ricky Febriawan
Sekretaris Badan Usaha/Koperasi